DESKRIPSI SINGKAT
Yayasan Artikula Indonesia adalah yayasan yang bergerak di bidang jasa ilmu pengetahuan sosial dan masyarakat. Pendirian Yayasan Artikula Indonesia merupakan usaha untuk meningkatkan pemahaman keagamaan yang moderat dalam meningkatkan toleransi keberagamaan yang ada di Indonesia dan membantu meningkatkan Sumber Daya Manusia melalui berbagai kegiatan pendidikan dan media sebagaimana tertulis dalam Anggaran Dasar yayasan.
Pada dasarnya, pendirian YAI merupakan kelanjutan dari usaha para pendiri untuk membumikan pemahaman keagamaan moderat yang awalnya hanya diaktualisasikan dalam bentuk website, yakni Artikula.id dengan slogan “Bijak Menyikapi Perbedaan”. Keputusan para pendiri untuk mendirikan sebuah yayasan tersebut lahir setelah Artikula.id beroperasi selama lebih kurang dua bulan terhitung sejak pertama kali terbit pada tanggal 25 November 2017.
Dengan pendirian yayasan, para pendiri berharap agar tujuan tersebut juga bisa diaktualisasikan dalam berbagai bidang, khususnya bidang pendidikan. Yayasan yang dimaksudkan kemudian resmi bernama Yayasan Artikula Indonesia sebagaimana tertuang dalam Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-0001401.AH.01.04.Tahun 2018 yang dikeluarkan pada tanggal 1 Februari 2018.
Saat ini, Yayasan Artikula Indonesia memiliki beberapa unit kegiatan yang dibagi dalam dua divisi. Pertama, Divisi Media dan Dakwah. Sekarang divisi ini baru memiliki dan fokus pada satu kegiatan, yakni pengembangan situs Artikula.id. Kedepannya, dalam waktu setahun, divisi ini insyaallah juga akan menjalankan beberapa unit kegiatan lainnya, seperti penerbitan buku, penerbitan jurnal ilmiah, dan pengadaan perpustakaan dan taman baca.
Kedua, Divisi Pendidikan dan Riset. Saat ini, divisi pendidikan dan riset sedang fokus di bidang pendidikan non-formal dengan mendirikan SMARTIKULA Course yang telah membuka beberapa kursus: (1) Kursus Bahasa Arab, (2) Kursus Bahasa Inggris, (3) Kursus Baca Kitab Kuning, (4) Kursus Jurnalistik (5) Kelas Menulis Ilmiah, dan (6) Kelas Menulis Kreatif. Adapun beberapa target divisi ini antara lain: (a) membentuk forum diskusi mingguan (jangka pendek), (b) mendirikan pendidikan formal di tingkat Sekolah Menengah Pertama (jangka menengah), dan membangun Sekolah/Perguruan Tinggi (jangka panjang).
STRUKTUR KEPENGURUSAN
Pendiri/Pembina: Dona Kahfi. MA. Iballa, S.Th.I., M.Ag
Pengawas: Dr. Khairunnas Jamal, M.Ag
Ketua: Makmuriyanto, S.I.Kom
Sekretaris: Ade Nuryani, S.Pd
Bendahara: Hikmalisa, S.Sos
Kepala Divisi Media dan Dakwah: Muhammad Barir, S.Th.I., M.Ag
Kepala Divisi Pendidikan dan Riset: M. Amri Adiwinata, S.Pd., M.Pd
Kepala Divisi Sosial dan Kesehatan: Fery Dwiyono, S.I.Kom
VISI
Membumikan pemahaman keagamaan yang moderat untuk merawat nilai-nilai toleransi di Indonesia.
MISI
a. Mengadakan berbagai sarana dakwah untuk mengkampanyekan pemahaman keagamaan yang moderat.
b. Meningkatkan Sumber Daya Manusia melalui berbagai kegiatan pendidikan.
c. Meningkatkan kesadaran literasi melalui pembentukan komunitas dan forum diskusi.
MAKSUD DAN TUJUAN
a. Membangun pondasi dan struktur organisasi yang kokoh, efektif dan efesien;
b. Menjalin dan mempererat Ukhuwah Islamiyah;
c. Melaksanakan syiar agama Islam yang rahmatan lil ‘alamin demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia;
d. Meningkatkan pemahaman keagamaan yang moderat untuk meningkatkan toleransi keberagamaan yang ada di Indonesia;
e. Membantu meningkatkan Sumber Daya Manusia melalui berbagai kegiatan pendidikan.